Berpikir Komputasional atau Computational Thinking adalah proses berpikir untuk menyelesaikan masalah dengan efektif dan efisien. Dalam ilmu komputer proses berpikir ini dilakukan sebelum mulai menulis coding atau pemrograman. Jika sudah direncanakan dengan baik, maka coding yang ditulis akan sesuai dengan kebutuhan dan dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat.
Eh tapi ternyata berpikir komputasional juga bisa dilakukan tanpa komputer dan internet loh. Malah sebenarnya kita pun sudah menerapkannya dalam kehidupan sehari - hari mulai dari bangun tidur lalu menggosok gigi, mencatat ringkasan pelajaran, hingga menyiapkan tas untuk sekolah besok. Wah kalau kita sudah bisa menerapkannya setiap hari berarti kita semua sudah mahir dong? Eitss Belum tentu.
Contoh diatas menerapkan berpikir komputasional pada masalah yang sederhana. Contoh masalah yang lebih kompleks seperti misalnya mengatu keuangan bulanan, apa yang harus dilakukan kalau kamu tersesat di tempat baru, hingga memilih jurusan dan karir. Lalu yang lebih penting lagi, ketika kamu dewasa nanti, kamu akan menghadapi era industri 4.0 dan 5.0. Disini kamu perlu kecakapan untuk memanfaatkan dunia digital mulai dari mencari dan memilih informasi yang kamu perlukan hingga menggunakan informasi itu untuk membuat keputusan penting dalam hidupmu. Menghadapi masalah kompleks kehidupan di masa sekarang dan masa depan mirip seperti merencanakan kehidupan di masa sekarang dan masa depan ini mirip seperti merencanakan coding. Kuncinya adalah memahami masalah dengan tuntas dan mencari cara menyelesaikan yang efektif dan efesien.
- Dekomposisi artinya membagi masalah kompleks ke bagian yang lebih kecil agar mudah diselesaikan. Contoh jika antum di minta menjadi ketua panitia, Maka untuk memudahkan pelaksanaan, antum dapat menunjuk panitia bagian acara, konsumsi, publikasi dan lainnya
- Pengenalan pola artinya mencari kesamaan dan pola di antara bagian - bagian masalah kompleks yang sudah dipecah. Contoh ketika antum di minta melipat dan menyimpan jemuran dirumah, maka antum perlu bisa mengenali jemuran milik ayah, ibu, kamu, adik dan milik bersama. Karena jemuran - jemuran itu perlu disimpan di tempat yang berbeda
- Abstraksi artinya fokus pada informasi yang penting dan mengabaikan detail yang tidak diperlukan, contoh antum hendak menceritakan pengalamanmu berwisata ke luar kota, tentunya kamu mengalami banyak hal dari mulai berangkat di bus, berfoto bersama, makan di restoran, menginap di hotel, hingga perjalanan pulang. Tapi antum tidak mungkin menceritakan semua kejadian dengan detail pada teman - teman, pasti mereka akan bosen, sehingga antum harus menyaring beberapa kejadian yang menarik saja untuk diceritakan
- Algoritma artinya membuat langkah - langkah penyelesaian atau membuat aturan yang di ikuti untuk menyelesaikan masalah. Contoh kami di minta untuk membeli minyak goreng, telur, roti, sayur, kopi. Karena terburu - buru, maka cara efesiennya adalah mengambil barang yang paling dekat dari pintu masuk hingga terakhir yang paling dekat kasir
Komentar
Posting Komentar